Senin, 29 Maret 2010

Format NTFS lebih bagus dari Format FAT

* NTFS

NTFS merupakan kepanjangan dari New Technologi File System. NTFS merupakan pilihan utama bagi mereka yang menggunakan OS (Opreating System) Windows XP karena memiliki kelebihan dari segi keamanan bila dibandingkan dengan sistem file yang lain.

Sistem file sendiri mempunyai arti sebagai sebuah metode untuk menyimpan atau mengorganisir file komputer beserta data yang ada di dalamnya sehingga akan mempermudah untuk mencari dan mengaksesnya.

* FAT

FAT memiliki kepanjangan File Allocation Table. Sistem file ini juga yang sangat populer karena digunakan pada sistem operasi Windows. FAT system OS yang tidak dapat di terima di OS tertentu.

FAT sendiri ada beberapa macam, yaitu :

1. FAT16

FAT16 dikenalkan oleh MS-DOS tahun 1981 (udah lama banget). Awalnya, Sistim ini didesign untuk mengatur file di floopy drive dan mengalami beberapa kali perubahan sehingga digunakan untuk mengatur file di harddisk. Keuntungan FAT16 adalah file system ini kompatibel hampir di semua Operating System baik itu WIndows 95/98/me, OS/2 , Linux dan bahkan Unix. Namun dibalik itu masalah paling besar dari FAT16 adalah mempunyai kapasitas tetap jumlah cluster dalam partisi , jadi semakin besar harddisk maka ukuran cluster akan semakin besar, artinya file sekecil apapun tetap akan memakan 32Kb dari harddisk. Hal jelek lain adalah FAT16 tidak mendukung kompresi , enkripsi dan kontrol akses dalam partisi.
2.FAT32

FAT32 mulai di kenal pada sistim Windows 95 SP2, dan merupakan pengembangan lebih dari FAT16. FAT32 menawarkan kemampuan menampung jumlat cluster yang lebih besar dalam partisi. Selain itu juga mengembangkan kemampuan harddisk menjadi lebih baik dibanding FAT16. Namun FAT32 memiliki kelemahan yang tidak di miliki FAT16 yaitu terbatasnya Operating System yang bisa mengenal FAT32. Tidak seperti FAT16 yang bisa di kenal oleh hampir semua Operating System, namun itu bukan masalah apabila anda menjalankan FAT32 di Windows Xp karena Windows Xp tidak peduli file sistim apa yang di gunakan pada partisi.

KESIMPULAN
format NTFS (New Technology File System) memiliki performa yang lebih baik, lebih aman, dan lebih tahan uji. Sebab, dengan NTFS, maka data akan otomatis terenkripsi. Dengan perubahan ini, mungkin kinerja komputer sedikit lebih lambat dari sebelumnya. Namun, keuntungannya akan tetap lebih banyak.


tenang aja yang udah terlanjur menggunakan fat32 kamu tidak perlu memformat ulang kamu cukup mengconvert dari fat32 ke NTFS

caranya:

Eitch tunggu dulu back up dulu semua data anda biar aman. karena apa?? karena tidak ada yang sempurna bisa aja terjadi error. berikut cara mengkonvertnya:

1. Buka command prompot.. tombol window + R ketik cmd lalu tekan enter bukan entar.

2. lalu ketik "convert x: /fs:ntfs" (tanpa tanda petik dan huruf X merupakan pastisi yang akan di convert).



Note : Jika OS ada di drive yang anda konversi, Anda akan diminta untuk menjalankan konversi ketika anda me-restart komputer, karena konversi tidak dapat dijalakan ketika OS sedang berjalan. Ketika diminta, klik YES


3. Ketika anda menerima pesan berikut, ketikkan volume label nya, dan tekan ENTER

The type of the file system is FAT32.
Enter the current volume label for drive drive letter

4. Ketika konversi sudah selesai, anda akan menerima pesan sebagai berikut :

Conversion complete

5. Tutup Command Prompt

6. Restart komputer kamu. taraaaaaa kring..kring... jadi deh tanpa bra ada kada bra or sim salabim!!

0 komentar: